5 Kebiasaan Ini Dapat Meningkatkan Kekebalan Tubuh Loh
Article

5 Kebiasaan Ini Dapat Meningkatkan Kekebalan Tubuh Loh

  • 07 Oct 2021
  • Zahra Nur Azizah

Menjaga kekebalan tubuh atau imun tubuh sangatlah penting bagi kesehatan tubuh kita. Apalagi di saat pandemi ini menjaga kekebalan tubuh merupakan pertahanan terakhir setelah kita mengikuti berbagai macam peraturan protokol kesehatan.

Sistem kekebalan tubuh sendiri terdiri dari sekumpulan sel, jaringan, dan organ tubuh yang saling bekerja sama untuk melindungi tubuh dari serangan virus, bakteri, jamur, dan parasit. Saat sistem kekebalan tubuh lemah, kuman-kuman tersebut dapat dengan mudah masuk ke dalam tubuh dan menimbulkan infeksi.

Maka sangat penting meningkatkan kekebalan tubuh agar kita tidak mudah terkena penyakit. Ada berbagai cara sederhana yang dapat kita lakukan salah satunya dengan mengubah gaya hidup dan pola makan yang sehat agar imun tubuh kita tetap kuat. Selain pola makan yang sehat ada juga kebiasaan yang dapat kita lakukan untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh kita. Apa saja itu, mari simak dibawah ini.

1. Tertawa


Siapa yang tahu bahwa dengan tertawa dapat meningkatkan sistem imun tubuh kita. Dengan tertawa dipercaya dapat meningkatkan sistem produksi hormon endorfin. Hormon ini dapat memicu trasa senang pada pikiran kita yang mengakibatkan berkurangnya stres. Dengan begitu sistem kekebalan tubuh akan tetap terjaga.

2. Istirahat yang cukup


Berikutnya, istirahat yang cukup. Waktu yang baik dalam tidur ialah selama 7-9 jam per setiap harinya. Bila kita kurang beristirahat dan tudur akan mengakibatkan tubuh menjadi mudah terkena penyakit, mudah stres dan menjalani aktivitas sehari-hari tidak fokus. Untuk itu istirahatlah dengan tidur yang cukup, agar tubuh memiliki energi untuk meningkatkan kekebalan tubuh dan juga aktivitas sehari-haripun berjalan dengan baik.

3.Hindari stres
Stres, perasaan tertekan, cemas, gelisah dan tegang merupakan perasaan yang akan membuat kita stres. Untuk mengurangi perasaan itu kita bisa lakukan olahraga atau melakukan hal-hal yang kita sukai seperti membaca novel, menonton film atau drama, mendengarkan musik dan lain sebagainya. Dengan kita yang stres itu akan berpengaruh juga pada daya imun tubuh kita. Jika daya tahan tubuh menurun maka akan mudah terkena penyakit.

4. Berolahraga secara rutin


Berolahraga selain bermanfaat untuk kesehatan, berolahraga juga dapat meningkatkan daya imun tubuh, mengurangi stres, menurunkan berat badan dan juga dapat membuat kita lebih cepat dan nyenyak ketika tidur. Lakukanlah olahraga yang ringan-ringan saja dan lakukan selama 20-30 menit per harinya. Agar tubuh tetap sehat dan imun tubuh juga terjaga.

5. Perbanyak mengkonsumsi makanan yang mengandung quercitin
Mengkonsumsi makan yang sehat juga penting untuk meningkatkan kekealan tubuh kita salah satunya ialah makan yang mengandung quercitin. Quercitin merupakan kandungan yang terdapat dalam buah atau sayuran yang dapat meningkatkan kekebalan imun tubuh. Contoh dari buah atau sayuran yang mengandung quercitin ialah apel, bawang-bawangan, dan juga teh hijau.

Semoga informasi di atas bermanfaat dan juga dapat membantu untuk tetap selalu menjaga kesehatan dan juga kekebalan tubuh tetap terjaga. Apakah diantara 5 kebiasaan di atas ada yang sudah kalian kerjakan?